Tahun kelahiran Yesus Kristus alias Isa Al-Masih

Alkitab dan bukti-bukti sejarah memberi kita petunjuk mengenai tahun kelahiran Isa Al-Masih alias Yesus Kristus, yaitu:

  1. Jaman Raja Herodes Agung (37 SM – 4 SM)
  2. Perintah sensus oleh Kaisar Agustus telah dikeluarkan (8 SM – …. SM)
  3. Kirenius menghegemoni Siria dan menuntaskan sensus (5 SM – 4 SM)
  4. Koreksi atas perhitungan Dionysius Exiguus dengan menghitung tahun jabatan Kaisar Agustus saat masih menggunakan nama Octavianus (5 SM)

Untuk lebih mudahnya, informasi tersebut ditampilkan dalam tabel waktu sebagai berikut:

Tabel waktu tentang perhitungan tahun kelahiran Isa Al-Masih
Tabel waktu tentang perhitungan tahun kelahiran Isa Al-Masih

Dari tabel waktu ini, kita dapat melihat irisan berbagai petunjuk itu merujuk ke tahun 5 SM sebagai tahun kelahiran Isa Al-Masih alias Yesus Kristus.